Yang satu ini, adalah sebuah laptop content creation kelas profesional dari MSI! Dikenal dengan nama MSI Stealth 16 Studio A13V, laptop ini cocok untuk kalian yang bekerja di bidang content creation. Ini sudah tersertifikasi NVIDIA Studio Laptop, menjamin performa grafis dan pengolahan video yang optimal.
Jika sebelumnya seri Stealth terkenal dengan laptop gaming yang tipis dan ringan dari MSI, kali ini MSI menghadirkan varian Stealth yang tak hanya ditujukan untuk para gamers, tetapi juga para Content Creator.
Laptop MSI Stealth 16 Studio A13V hadir dengan berbagai peningkatan menggunakan hardware terbaru yang dapat memenuhi kebutuhan para profesional kreatif. Di antara peningkatan tersebut adalah penggunaan GPU NVIDIA GeForce RTX 4070 Laptop dengan Studio Driver, yang memberikan kemampuan grafis yang luar biasa dan akselerasi rendering video yang cepat dan efisien.
Prosesor 14-Core dari Intel Core Generasi ke-13 juga menjadi salah satu fitur utama dari laptop ini, memberikan daya komputasi tinggi untuk menangani tugas-tugas berat dalam proses kreatif.
Baca Juga: MSI Umumkan Stealth 16 Mercedes-AMG Motorsport di Computex 2023 • Jagat Review
Selain itu, laptop MSI Stealth 16 Studio A13V dilengkapi dengan sistem pendingin terbaru yaitu Cooler Boost 5 dengan desain shared-pipe. Layar laptop ini juga tidak kalah mengagumkan, dengan resolusi QHD+ dan gamut warna 100% DCI-P3. Proses editing dan visualisasi konten akan menjadi lebih nyaman dan memuaskan.
Dengan bobot di bawah 2 kilogram dan ketebalan di bawah 2 centimeter, laptop MSI Stealth 16 Studio A13V menjadi pilihan ideal bagi para Content Creator yang sering bepergian atau berpindah tempat.
Mari kita bahas lebih detail tentang spesifikasi dasar dari laptop MSI Stealth 16 Studio A13V.
Spesifikasi Dasar
GPU NVIDIA GeForce RTX 4070 Laptop
- Menggunakan arsitektur baru Ada Lovelace.
- Fabrikasi 5nm.
- Memiliki 4608 CUDA Cores.
- Dilengkapi dengan 8 GB GDDR6 dengan memory bus 128-bit.
- Max TGP di 105W.
- Mendukung Resizable BAR.
- Mendukung berbagai fitur terbaru dari NVIDIA seperti DLSS3 dan Ray-Tracing.
- Dilengkapi dengan MUX Switch, yang memungkinkan pengguna mengatur Graphic Mode pada software MSI Center untuk menonaktifkan IGP.
- Menggunakan NVIDIA Studio Drivers, yang difokuskan pada kestabilan saat menggunakan content creation.
Prosesor Intel Core i7-13700H
- Menggunakan arsitektur Raptor Lake.
- Fabrikasi Intel 7.
- Base TDP 45W.
- Dilengkapi dengan 14-Core/20-Thread, dengan rincian 6-Performance Core dan 8-Efficient Cores.
- Memiliki 24 MB Intel Smart Cache.
- Integrated Graphics dengan Intel Iris Xe Graphics yang terdiri dari 96 Execution Units.
Memori
- Dilengkapi dengan 32 GB DDR5-5200 Dual Channel.
Penyimpanan
- Storage berkapasitas 2 TB SSD PCIe NVMe.
- Tidak ada slot SSD tambahan di laptop ini.
Konektivitas
- Menggunakan Killer Wi-Fi 6E AX1675i untuk konektivitas wireless, dengan dukungan Gigabit Wi-Fi dan Bluetooth v5.3.
Baterai
- Memiliki kapasitas baterai sebesar 99.99 Whr.
Sistem Operasi