Kalian lagi cari laptop dengan prosesor Intel Core Ultra yang harganya terjangkau? Yang satu ini mungkin bisa jadi jawabannya.
Karena dengan harga Rp 12 Jutaan, laptop ini sudah pakai Intel® Core™ Ultra 5 125H! RAM-nya pun sudah DDR5 dengan kecepatan 7467 MHz yang super kencang! Layarnya 14 Inci dengan panel IPS dan diklaim sudah 100% sRGB!. Tapi gak cuma itu aja yang menarik, daya tahan baterainya juga mantap, bisa sampai belasan jam!
Ya, ini adalah Lenovo IdeaPad Slim 5i Ultra! Prosesor Intel Core Ultra belakangan ini sudah mulai banyak bermunculan di laptop laptop tipis. Dan seolah gak mau ketinggalan, sekarang Lenovo menghadirkan prosesor yang satu ini ke laptop yang harganya terjangkau lewat IdeaPad Slim 5i Ultra ini.
Nah, sebelum kita bahas lebih dalam lagi, mending langsung kita bahas terlebih dahulu spesifikasi dasar dari laptop yang satu ini.
Spesifikasi Dasar
Prosesor
Intel® Core™ Ultra 5 125H
- Fabrikasi Intel 4
- Base Power 28 W
- 14-Core/18-Threads
- 4 Performance Cores
- 8 Efficient Cores
- 2 Low Power Efficient Cores
- Max Turbo Frequency di 4.5 GHz
- 18 MB Intel Smart Cache
Integrated Graphics
Intel ARC Graphics
- 7 Xe Cores
- Max Frequency di 2.2 GHz
- Support Ray Tracing
- Support Intel XeSS atau Intel Xe Super Sampling
- Support QuickSync dan AV1
Memory/RAM
16 GB LPDDR5X 7467 MHz Dual Channel
Ini adalah kecepatan RAM paling tinggi yang didukung oleh prosesor Core Ultra. RAM nya ini soldered ya, jadi tidak dapat diupgrade. Tapi menurut kami kapasitas 16 GB juga sudah cukup kok untuk berbagai kegiatan yang biasa dikerjakan di laptop thin and light seperti ini.
Storage
- SSD 512 GB NVMe PCIe 4.0 x4
Laptop ini hanya punya satu slot M.2 jadi kalau mau Upgrade harus mengganti SSD bawaannya - Oh iya, SSD bawaan dari laptop ini pakai form factor M.2 2242, tapi kalau kalian mau upgrade pakai SSD dengan form factor M.2 2280 yang lebih umum juga bisa, karena sudah ada dudukan untuk SSD M.2 2280.
Wireless Connectivity
- Menggunakan modul dari Intel yang mendukung Wi-Fi 6E, Gigabit Wi-Fi, dan Bluetooth V5.3
Kapasitas Baterai
Sistem Operasi
- Windows 11 Home versi 22H2